Admin, Selasa 13 Oktober 2020
Harga Suzuki SX4 S-Cross – Pada 10 November 2017 silam, PT. Suzuki Indomobil Sales atau PT. SIS membuat gebrakan baru dengan merilis Suzuki SX4 S-Cross sebagai Crossover baru unggulan mereka. Suzuki SX4 S-Cross kali ini lebih gagah, stylish, sporty dan lebih superior dibanding generasi S-Cross 2016.
Apa-apa saja yang menjadi keunggulan dari Suzuki S-Cross ini dan apa saja yang berubah pada Suzuki S-Cross daripada generasi Sebelumnya, yuk simak artikel ini Sobat.
Lihat juga: Tips Berkendara Aman di Era New Normal
Interior Suzuki SX4 S-Cross
Pada bagian kabin, Suzuki membuat kabin S-Cross bernuansa modern dan mewah. Jika Sobat perhatikan pada bagian dashboard dan arm rest ada tambahan aksen silver yang membuat kabin terlihat lebih mewah. Pada bagian tengah dashboard terdapat head unit layar sentuh berukuran 7 inci, yang dapat menampilkan beberapa menu seperti CD/DVD, AUX, Radio, MP3 dan pengaturan USB.
Pindah ke setir mobil, pada setir terdapat fitur cruise control. Cruise control adalah sistem yang dapat mengontrol kecepatan mobil secara otomatis. Tidak hanya itu, pengemudi juga dapat melakukan panggilan Telepon melalui setir jika smartphone sudah terkoneksi dengan bluetooth mobil. Setir S-Cross juga biasa diatur dengan fleksibel berkat fitur telescopic steering wheel.
Lihat juga:
Pesona Primadona Suzuki XL-7
Lanjut ke bagian bangku mobil, S-Cross terbaru sudah menggunakan bangku yang sudah dilapisi kulit dibandingkan S-Cross sebelumnya yang masih menggunakan jok berbahan fabric. Hal ini akan membuat pengemudi dan penumpang semakin nyaman dalam berkendara menggunakan mobil ini, selain itu kabin akan terasa lebih berkelas dan membuat kita semakin betah mengendarainya.
Eksterior Suzuki SX4 S-Cross
Pindah ke bagian eksterior, SUV ini memiliki tinggi 1.590 mm, Panjang 4.300 mm, lebar 1.765 mm dan glound clearance setinggi 180 mm.
Di bagian grill, pada S-Cross generasi sebelumnya grill masih horizontal, namun kini dirubah menjadi vertikal dan dilapisi warna chrome. Tidak hanya itu, lampu utama juga mendapatkan perubahan, kini lampu utama S-Cross di desain lebih modern berteknologi Proyektor LED dengan fitur auto levelling.
Bergeser ke bagian samping, Suzuki menambahkan lekukan-lekukan yang membuat mobil ini semakin kekar plus desain side skirts yang terlihat dinamis. Tidak hanya itu, Suzuki juga memberi velg besar dan sporty yang dilapisi warna metallic alloy dengan ukuran 16 inci membuat mobil ini sangat gagah jika dilihat dari samping.
Pada bagian belakang tidak terlalu banyak yang berubah, terlihat lampu pengereman dilengkapi teknologi LED Modern dengan satu wiper. Pembaruan-pembaruan diatas membuat SUV ini terlihat semakin mewah dan gagah.
Keamanan S-Cross
Untuk keamanan dalam berkendara Suzuki memberi Dual SRS Airbag supaya pengemudi dan penumpang di depan terhindar dari resiko cidera. Tidak hanya itu S-Cross dilengkapi side impact beam yang menjadi fitur standar keselamatan Suzuki S-Cross bertujuan agar ketika ada benturan dari sisi samping, pintu dapat menyerap benturan tersebut.
Lihat juga:
Ganjil Genap Terupdate di Jakarta
Suzuki juga memberikan teknologi pengereman yang sangat baik dan tangguh, mobil ini dilengkapi fitur ABS atau Antilock Brake System dan EBD atau Electronic Breaking Distribution. Serta Suzuki juga memberi sistem keamanan seperti Smart entry dan start-stop engine button, dan sistem immobilizer pada S-Cross ini. Jadi soal keamanan, Sobat tidak perlu lagi meragukan lagi.
Dapur Pacu S-Cross
Mesin masih menggunakan mesin yang sama dengan generasi sebelumnya. SUV ini memiliki mesin bertipe M15A 4 Silinder DOHC VVT 1.491 cc. Mesin dapat mengeluarkan Tenaga hingga 109 PS pada 6.000 RPM dan Torsi 138 NM pada 4.400 RPM.
Suzuki S-Cross terdapat 2 Varian transmisi, pada transmisi manual memiliki 5 Speed dan pada transmisi Otomatis memiliki 6 Speed. Suzuki S-Cross dilengkapi sistem multi-point injection yang membuat bahan bakar mobil ini lebih irit dan efisien.
Harga Suzuki S-Cross 2020
Kita sudah sampai ke harga nih sobat, pasti kalian sudah penasaran sama harganya nah berikut daftar harga Suzuki S-Cross 2020 :
Tipe |
Harga |
Manual/MT |
Rp 295,000,000 |
Automatic/AT |
Rp 310,000,000 |
Dari fitur dan harga yang ditawarkan, SUV ini dapat bersaing dengan kompetitor lain di kelasnya. Tentunya jika Sobat OTR tertarik dalam memiliki Suzuki SX4 S-Cross di tahun 2020 ini, segera hubungi kami di:
Website:
otr.id
Instagram:
@otr_id
Facebook:
OTR.ID
Telepon:
(021) 2245 9888
Jangan lupa, jika Sobat OTR tertarik untuk membeli mobil baru, apalagi di era New Normal ini, Sobat OTR tidak perlu repot-repot keluar rumah dan datang ke dealer, cukup kunjungi website OTR.id dan daftarkan diri Sobat. Sales Team kami akan langsung menghubungi untuk memberikan info lebih lengkapnya. Tunggu apalagi?
Urusan Mobil Baru, OTR.id Aja!