NEW XPANDER CROSS 2022

NEW XPANDER CROSS 2022 Admin, Jumat 19 Agustus 2022

New Xpander Cross 2022 - Otr.id
Tak sekadar facelift biasa, Mitsubishi New Xpander Cross yang diperkenalkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, ditingkatkan fitur kenyamanan dan keamanannya.

Kini New Xpander Cross dibekali fitur keselamatan baru yang bernama Active Yaw Control (AYC).

Fitur AYC ini membantu mengoptimalkan kestabilan Xpander Cross khususnya saat bermanuver secara cepat atau di jalan licin.

“Xpander Cross ini punya fitur keselamatan berjenjang, mulai dari rem ABS, kemudian active stability control (ASC) dan kini ada AYC yang bekerja saat manuver kencang di tikungan dan di jalan licin,” terang Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia, saat konferensi pers (15/8/2022) kemarin.

Active Yaw Control (AYC) ini terintegrasi dengan sistem pengereman, fitur ini meningkatkan performa menikung di berbagai kondisi jalan.

Cara kerjanya dengan melakukan penyesuaian gaya pengereman pada roda depan, AYC aktif saat menikung dalam kecepatan tinggi.

Misalnya, ketika menikung cepat ke kiri, maka ada pengereman otomatis pada roda kanan depan agar mobil tetap stabil dan presisi. Begitu juga sebaliknya.

Jadi Active Yaw Control (AYC) bertugas meniminalkan gejala understeer dan memungkinan Xpander Cross mengikuti arah aman yang diinginkan pengemudi.

Sebagai informasi, fitur canggih AYC ini sebelumnya sudah hadir di Eclipse Cross, bahkan lebih dahulu disematkan pada mobil ikonik Mitsubishi Lancer Evolution (GSR Model).

Yang menariknya lagi, informasi AYC dihadirkan pada panel kluster baru LCD berukuran 8 inci, sama persis yang tersemat pada Mitsubishi Pajero Sport.

Selain itu, Xpander Cross anyar juga mengalami pembaruan eksterior yang terdiri dari T-Shape headlamp, front & rear powerful bumper design, pelek alloy 17 inci model baru, LED foglamp, distinctive trapezoid grille, dan wheel Arc Moulding yang disempurnakan.

Lalu di bagian interior, kini New Xpander Cross dilengkapi dengan setir desain baru yang sama dipakai pada Mitsubishi Pajero Sport.

Pembaruan fitur di interior juga dengan menghadirkan wireless charging untuk smartphone serta kamera multi around monitor yang terhubung dengan display head unit.

Mitsubishi juga menyematkan Micron Air Filtration yang menjaga sirkulasi kualitas udara di dalam kabin dan meningkatkan kenyamanan seluruh anggota keluarga.

Soal kenyamanan, spesifikasi kaki-kakinya kini sama dengan Mitsubishi Xpander yang lebih dulu di-upgrade. Terutama pada bagian sokbreker belakang yang diameternya lebih besar mirip dengan Pajero Sport.

New Xpander Cross ditawarkan dalam dua varian. CVT Premium Package dan Manual Transmission.

Berikut harga lengkapnya:
Xpander Cross MT: Rp 309.950.000
Xpander Cross Premium Package CVT Rp 335.750.000

Itu dia spesifikasi dari New Xpander Cross 2022 guys. Nah, buat sobat Otr.id yang mau test drive atau pesan unit ini, bisa kontak tim sales kami yang untuk info kesediaaan unitnya. Di Otr.id juga menyediakan unit baru All Brand dengan penawaran pembayaran DP ringan serta bonus-bonus yang menarik. Info lebih lanjut klik tombol WhatsApp di bawah yah.

Baca juga: Test Drive Hyundai Creta dari Rumah

Ajukan Sekarang Juga

Lihat juga artikel kita yang lain :

Toyota EV Concept Resmi Diperkenalkan di Indonesia

Pentingnya Punya Asuransi Mobil

Mobil Produksi Indonesia, Hyundai Ioniq 5 dan Kona Electric