Review All New Honda Jazz 2020


Honda Jazz Facelift Depan OTR.id

Admin, Selasa 14 April 2020

All New Honda Jazz 2020 - Honda Jazz model 2020 digosipkan akan hadir menggeser model saat ini. Honda Jazz 2020 dikabarkan saat menjalani pengujian beberapa kali dan semakin dekat dengan produksinya. Model baru ini meluncur pada debut globalnya di Tokyo Motor Show 2019 pada Oktober yang lalu. Berdasarkan berbagai sudut penampakannya, Auto Esporte telah membuat render sedemikian rupa untuk menunjukkan bagaimana Honda Jazz generasi keempat ini akan muncul.

Baca juga : Review, spesifikasi, dan harga Honda Civic Hatchback RS 2020

All New Honda Jazz 2020 diusung dari desain garis bodi yang lebih tajam dan agresif, kini mengadopsi tampilan yang lebih tenang dan lembut. Dengan facelift ini, Jazz akan merubah tampilannya ke desain yang muda dibandingkan dengan desain sporty pada model saat ini.

Honda Jazz Facelift Belakang OTR.id

Sesuai dengan gambar diatas, hal menarik dari model baru yaitu lampu depan LED yang melengkung dipadukan dengan DRL LED, kaca depan gagah dan kokoh, kap mesin yang pendek, kisi-kisi radiator swept-back dan lampu belakang berbentuk horizontal. Bagian depan mendapatkan krom dengan styling terbaru. Bumper yang baru akan menampung Fog Lamp melingkar dengan detail yang di krom di sekelilingnya. Di bagian interior, Honda Jazz generasi baru ini kemungkinan hadir dengan Head Unit 7 inci yang mirip dengan yang ada pada Honda Pilot 2019.

Baca juga : Harga Mobil Honda 2020

Di sektor dapur pacu, Honda Jazz 2020 akan mendapatkan mesin bensin turbocharged konvensional, tak menutup kemungkinan mesin VTEC Turbo tiga silinder 1,0 liter dipasangkan di model ini.

Sesuai dengan informasi yang sudah dikabarkan, kehadiran powertrain hibrida dengan mesin bensin 1,5 liter yang dipadukan dengan dua motor listrik. Powertrain hybrid ini akan menggunakan teknologi motorik ganda i-MMD dari Honda.

Honda Jazz 2020 tersedia dalam varian full elektrik yang sudah tersedia di pasar internasional pada awal 2020. Namun ketika ditanya peluangnya untuk masuk Tanah Air, Business Innovatioan anda Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy, menegaskan bila model Jazz yang meluncur di Jepang tak akan masuk ke Indonesia.

Tapi tidak menutup kemungkinan jika permintaan pasar di Indonesia mendatangkan peminat mungkin pihak HPM akan mendatangkan model terbaru Honda Jazz 2020, menurut kalian gimana nih sobat OTR ? cocok atau tidak model ini meluncur dipasar Indonesia ?

Cek harga mobil baru impian Sobat OTR yang lain di otr.id Urusan Mobil baru, OTR.id Aja!