Hindari Penularan COVID-19 dari Mobilmu


4 Usaha Hindari Penularan COVID-19 dari Mobilmu

Admin, Selasa 31 Maret 2020

COVID-19 - atau yang dikenal sebagai virus corona belakangan ini menghantui atau menjadi momok yang menyeramkan di masyarakat Indonesia. Dan juga Pemerintah Indonesia telah memberikan informasi berapa banyak pasien yang terjangkit virus ini. Untuk sobat OTR yang terpaksa harus mengemudikan mobil untuk urusan urgent, ada hal yang harus sobat pahami agar dapat terhindar dari penularani COVID-19 yang belum ditemukan obatnya.

Pada perjumpaan dengan AUTO2000 kemarin, setidaknya ada 4 tips yang sebaiknya sobat lakukan sebelum mengemudi agar selalu aman dan dapat menghindari penularan virus COVID-19 dari mobilmu. Apa saja sih 4 tips AUTO2000? berikut OTR infokan.

Cuci Tangan OTR.id

1. Cuci Tangan Sebelum dan Sesudah Mengemudi

Tangan adalah bagian tubuh kita yang paling sering bersentuhan dengan bakteri,virus,maupun kuman, juga menjadi sarana perantara berpindahnya virus COVID-19. Maka sebagai upaya hindari penularan COVID-19, menjaga kebersihan tangan sebelum dan sesudah mengemudi mobilmu adalah hal yang paling mendasar untuk menghindari potensi terjangkit virus ini. Bawa juga masker untuk digunakan ketika sobat merasa kurang fit atau sakit seperti demam, pilek dan batuk. Karena kabin mobil merupakan area yang rapat dengan sistem sirkulasi AC yang cuma berputar di dalam mobil sobat saja.

Hand Sanitizer OTR.id

2. Bawa Hand Sanitizer

OTR juga menyarankan sobat untuk cuci tangan secara rutin, jika saat ingin menyentuh wajah atau memegang mulut dan hidung harap sobat tahan dulu, cuci tangan sobat terlebih dahulu dengan air mengalir dan sabun cair selama 20 detik. Sobat perlu selalu berbekal hand sanitizer dengan kadar alkohol yang memenuhi standar WHO. Gunakan sebelum masuk dan setelah keluar mobil. Agar dapat memudahkan untuk dibawa kemana-mana pun sobat pergi, sediakan saja yang kemasan 60 – 100 ml jangan yang terlalu besar sehingga membuat kita malas membawanya.

Baca juga : Harga Mobil Honda 2020

Kabin Mobil OTR.id

3. Selalu Bersihkan Kabin Mobil

Virus COVID-19 ini bisa ditularkan melalui buih air liur yang dapat terbawa melalui batuk atau bersin yang dikeluarkan oleh orang yang terinfeksi virus COVID-19. Maka, wajib hukumnya bagi Sobat OTR agar selalu membersihkan kabin mobil. Sediakan juga interior cleaner, cairan ini bisa sobat dapatkan di toko online atau toko aksesoris mobil. Untuk jok yang berbahan kulit bisa mengaplikasikan leather cleaner. Gunakan setiap pagi sebelum mengemudi atau setelah membawa keluarga atau saudara yang habis menghadiri sebuah acara yang padat pengunjung. Setelah itu, Sobat bisa menggunakan anti bakteri ke dalam kabin mobil yang dapat disemprot, terutama pada bagian mobil yang sering tersentuh oleh tangan seperti setir, tuas transmisi, pintu, konsol tengah, serta kontrol AC dan audio atau head unit di tengah dasbor. Ada beberapa anti bakteri yang dilengkapi pewangi yang dapat membuat suasana kabin sobat jadi terasa lebih segar dan nyaman. Niscaya dengan bersihnya kabin mobil, sobat bisa terhindari dari penularan COVID-19 dari mobilmu.

Istirahat Cukup OTR.id

4. Jaga Kondisi Tubuh

Meski belum ada vaksin pencegah dan obatnya, virus COVID-19 ini akan susah menjangkiti sobat yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang terjaga dengan baik. Oleh sebab itu, disaat ini jangan memaksakan kegiatan diluar batas dan diimbangi dengan istirahat yang cukup atau tidur normal selama 8 jam setiap hari, santaplah makanan yang bergizi tinggi dan diolah dengan baik kurangi makan makanan yang dibiarkan dalam kondisi dingin, konsumsi multivitamin khususnya vitamin C dan juga konsumsi sayuran yang kaya akan zat besi yang membantu mempertahankan kekebalan tubuh, dan segera periksa ke dokter jika merasa kurang sehat atau menunjukan gejala positif corona jangan takut untuk pergi ke RS atau dokter untuk check up kesehatan, mari kita mulai membantu sesama dimulai dari diri kita sendiri.

Semoga informasi ini bisa membantu Indonesia kembali bangkit dari pandemi ini, jika tidak dimulai dari kita lalu dari siapa lagi. Stay at Home, Work From Home, dan Stay Healthy Sobat OTR.